Hardware and Software Solutions

LightBlog
Responsive Ads Here

Jumat, 23 Maret 2012

Memeriksa Proxy dengan PHP

Proxy (HTTP proxy) merupakan sebuah fasilitas untuk terhubung ke internet secara bersama-sama yang tentunya dengan web proxy dapat menyembunyikan IP address kita. PHP mempunyai cara tersendiri untuk mendeteksi Anda yang sedang terhubung ke internet dengan menggunakan web proxy. Bahkan PHP dapat mengetahui IP address Anda yang sebenarnya. IP address disini bukan IP address proxy servernya tetapi IP address dari komputer Anda yang terhubung ke web proxy. Untuk lebih jelasnya maka akan kita coba jelaskan dengan code di bawah ini.

 Penjelasan:

if ($HTTP_X_FORWARDED_FOR)
{

menyatakan jika memang benar-benar terhubung melalui proxy maka

echo "Proxy yang anda gunakan...<br><br>";
echo "Terhubung melalui : " . $HTTP_VIA . " - " . $REMOTE_ADDR;
echo "<br>IP kamu: " . $HTTP_X_FORWARDED_FOR;

$HTTP_VIA memberikan output informasi tentang proxy. Informasi tersebut berupa hostname dari proxy, port proxy, serta software yang digunakan (biasanya menggunakan squid).

$REMOTE_ADDR ialah menampilkan IP address dari proxy server.
$HTTP_X_FORWARDED_FOR menampilkan IP address komputer Anda.

Apabila tidak terhubung dengan proxy maka:

echo "Anda tidak menggunakan proxy<br>";
$host = gethostbyaddr($REMOTE_ADDR);
echo "IP kamu: " . $REMOTE_ADDR;
echo "&nbsp;($host)";

tampilkan IP address dan hostname berdasarkan IP address tersebut.
Koneksi tidak menggunakan proxy


Koneksi menggunakan proxy
IP address 10.1.1.9 ialah ip address dari komputer yang penulis gunakan. Sedangkan 202.159.23.170 ialah proxy warnet lokal.
Author: Muhammad Syafii
Published: June 17, 2004

Tidak ada komentar: